IBX5980432E7F390 MESIN PENGGERAK UTAMA KAPAL - BLOG PELAUT

MESIN PENGGERAK UTAMA KAPAL

Kisi-kisi Mesin Penggerak Utama


1.Turbin adalah: Pesawat tenaga yang merubah  tenaga potensial dari tenaga uap menjadi tenaga kinetis didalam pipa pancar selanjutnya tenaga kinetis ini dirubah menjadi tenaga mekanis didalm roda jalan. 

2.Turbin Reaksi :Adalah turbin tekanan lebih dimana gaya-gaya yang menimbulkan tenaga putar adalah gaya-gaya aksi dan reaksinya  dan tekan sebelum sudu jalan lebih besar dari tekan sesudah sudu jalan bentuk sudunya tidak seimbang. 

3.Yang dimaksud dengan kecepatan keritis :
Jawab :
Kondisi terjadinya getaran mesin yang menghasilkan resonansi sehingga menimbulkan getaran gerakan yang tidak diinginkan. Setiap mesin mempunyai serangkaian critical speed, yang sebagian dapat dirasakan tetapi ada yang berbahaya sehingga perlu di hindari. Maka pada saat olah gerak (manupering) putaran keritis (critical speed) harus cepat dilalui atau dihindari.

4.Kapal berlayar.
a).Mengeluarkan butir-butir api.
-Ada satu atau lebih pengabut (injector) yang bocor sehingga bahan bakar tidak terbakar sempurna, ini disebabkan injector tidak mengabut dengan baik.
-Bahan bakar kwalitas jelek.
-Suhu pemasukan bahan bakar tidak cocok, kemungkinan kurang panas atau suhunya terlalu tinggi.
-Banyak arang yang melekat dicerobong atau dalam saluran gas buang (EXHAUST MANIFOLD).
b).Mengeluarkan asap putih.
Satu atau lebih selinder tidak mendapat cukup bahan bakar, kemungkinan pengabut bahan bakar tersumbat atau kedudukan pengabut tidak cocok.
Terlalu rendah tekanan kompresi.
-Bocor di alur kedudukan pegas torak (ring piston).
-Terlalu banyak minyak pelumas.
-Terdapat air dalam selinder atau bagian luar gas buang.
c).Mengeluarkan asap hitam.
-Disebabkan terlalu tinggi tekanan bahan bakar.
-Injector pengabut terbuka terlalu lama.
-Terlalu rendah tekanan kompresi.
-Ada arang didalam pipa-pipa buang (gas bekas).
-Pegas torak macet.
-Kotoran dalam selinder udara.
-Beban motor terlalu besar (over load).
d).Mengeluarkan asap biru.
Disebabkan kelebihan minyak lumas dan terbakar minyak lumas. 

5.Pembilasan membalik (loop scavenging) adalah
pembilasan dimana jalannya udara bilas mendesak gas buang membalik selinder. Contoh : MAN diesel engine
Keuntungan :
-Konstruksi sederhana karena tidak ada exhause port.
-Perawatan sederhana.
-Harga beli lebih murah.
Kerugian :
-Pembilasan kurang sempurna.
-Volume udara kompresi berkurang.

6.Pembilasan memutar (round scavenging) adalah
pembilasan dimana udara bilas mendesak gas buang memutar selinder. Contoh : Strork diesel engine
Keuntungan :
-Pembilasan lebih sempurna.
-Pembilasan lebih baik.
-Daya motor bertambah.
Kerugian :
-Aliran udara cenderung segera keluar kesaluran buang dari pada terpantul keatas.

7.Persyaratan air ketel :
-Bebas dari kotoran, air ketel diperiksa setiap hari meliputi solinitas, kadar klorida, phosphate, alkalintas, hidrazin.
-Bebas dari kekerasan (batu ketel), sementara sebagai pembentuk CO2, tetap sebagai pembentuk bahan bakar ketel.
-Bebas dari keasaman (penyebab bahan termakan).
-Bebas kadar garam (garam penyebab air ketel mendidih), kadar garam diperiksa dengan salinometer.
-Bebas O2 dan CO2, penyebab material termakan.
-Bersifat alkalis (basa)→ Phmeter = 9,5-H
-Endapan-endapan harus dikeluarkan tidak terbentuk batu ketel, dihilangkan dengan Na3PO4 dan NaHPO4.
-Gas-gas harus dikeluarkan dengan Na2CO3 dan H2SO4, bila tidak maka akan korosif.
-Kadar garam harus rendah, bila tinggi mendidih→ dicerat.
-Bersifat basa → natrolog (NaOH).

8.Energi.
-Energi potensial (daya usaha tempat) :
energi karena adanya tekanan. Contoh : panas dapat menghasilkan usaha atau usaha dapat menghasilkan panas.
-Energi kinetis (daya usaha kecepatan gerakan) :
energi karena kecepatan, contohnya : udara yang bergerak dapat memutar kincir angin.
-Energi mekanis :
energi pada benda yang sedang bergerak, contohnya : roda jalan berputar pada saat turbin bekerja.

9.Terangkan guna udara tekan didinginkan pada Intercooler :
Jawab :
Adalah agar udara menjadi lebih padat berarti molekul-molekul oksigen dari udara tersebut lebih banyak, sehingga sangat di butuhkan untuk pembakaran sempurna.

10.Jelaskan siklus dari motor 2 tak dan 4 tak
untuk menghasilkan 1 kali usaha dan tegangan. Apa yang terjadi dalam silinder tiap langkah tersebut?
Siklus pada motor 2 Tak :
-Torak bergerak dari TMB ke TMA, pada saat itu terjadi proses pembilasan gas buang sekaligus pengisian udara ke dalam silinder dan diteruskan dengan proses kompresi atau pemampatan udara.
-10o sebelum TMA s/d 10o se-sudah TMA bahan bakar di-kabutkan sehingga terjadi pembakaran di dalam silin-der. Torak bergerak dari TMA menuju TMB sebagai lang-kah usaha yang bertenaga untuk memutar poros engkol.
Siklus pada motor 4 Tak :
-Langkah isap.
Torak bergerak dari TMA ke TMB, klep isap terbuka, udara masuk ke dalam silinder.
-Langkah kompresi
Klep isap dan klep buang tertutup rapat, torak bergerak dari TMB ke TMA, udara dalam silinder dimampatkan sehingga tekanan udara dan suhunya meningkat.
-Langkah usaha
5% s/d 10% sebelum torak mencapai TMA, bahan bakar dikabutkan oleh pengabut dan bercampur dengan udara bertekanan dan bersuhu tinggi sehingga terjadilah pembakaran. Selanjutnya pembakaran itu berfungsi untuk tenaga pendorong torak dari TMA ke TMB guna memutar poros engkel.
-Langkah buang.
Torak ber-gerak dari TMB ke TMA untuk mendorong gas sisa pembakaran keluar silinder, klep buang terbuka penuh.

11. Apa yang dimaksud dengan :

a.Uap Jenuh
adalah uap yang tidak lagi mengandung butir-butir air, yang mempunyai tekanan tertinggi pada suhu tertentu.
b.Uap Panas Lanjut
adalah uap yang mempu-nyai suhu lebih tinggi dengan tekanan yang sama dengan uap jenuh.
c.Uap Basah
adalah uap yang masih me-ngandung butir-butir uap air.

12.Rendamen ketel ialah Perbandingan antara kelipatan penguapan dan isi panas dr hasil pembakaran.

13.Rendamen Mekanis ialah Perbandingan panas yg diserap poros engkol terhadap panas yg diserap selinder.

14.Rendemen thermis ialah Perbandingan panas yg diserap selinder terhadap panas pembakaran bahan bakar.

15.Rendamen total ialah Perbandingan panas yg diserap poros engkol terhadap panas pembakaran bahan bakar.

16.Turbin terbagi 2 yaitu:
a.Turbin aksi : Turbin tekanan rata dimana tekanan sebelum dan sesudah suhu jalan sama besarnya,turbin ini bentuk suhunya seimbang.
b. Turbin reaksi :Turbin tekanan lebih dimana gaya-gaya yg menimbulkan tenaga putar adalah gaya-gaya aksi dan reaksinya dan tekanan sebelum suhu jalan lebih besar dari tekanan sesudah suhu jalan bentuk suhunya tidak seimbang. 

Berlangganan Untuk Mendapatkan Artikel Terbaru:

2 Komentar Untuk "MESIN PENGGERAK UTAMA KAPAL"