IBX5980432E7F390 MANAJEMEN KESELAMATAN PELAYARAN - BLOG PELAUT

MANAJEMEN KESELAMATAN PELAYARAN

Soal - Jawab Manajemen Keselamatan Pelayaran

1.Apa yang bisa diharapkan melalui perawatan yang baik.
Jawab.:
Melalui perawatan yang baik diharapkan disamping operasi menjadi lancar juga dapat memperlambat tingkat kemeresotan kapal,sehingga dapat memperpanjang umur ekonomis kapal dan meningkatkan nilai kapal bekasnya bila kemudian kapal tersebut dijual,serta dapat menjaga penampilan kapal sebagai sarana pengangkut muatan,sehingga pengguna jasa merasa puas dan mau menjadi relasi bisnis secara berkelanjutan

2..Peran dan tugas managemen Armada dan man.operasi.
Jawab.:
Managemen Armada
Perannya :
Menyiapkan kapal untuk dioperasikan oleh manajemen operasi / usaha dengan layak laut.
Tugasnya :
Mengawaki kapal-kapalnya oleh awak kapal yang mampu / ahli / terampil dan memnuhi persyaratan STCW,menyelenggarakan perawatan kapal-kapalnya termasuk docking/survey/sertifikasi,melengkapi kapal dengan perlengkapan/perbekalan termasuk spare parts,mengadakan bunker serta mengurus keselamatan pelayarannya dan memenuhi peraturan2 nasional maupun internasional termasuk sertfikasinya.
Managemen Operasi
Perannya :
Sebagai motor penggerak dalam memperoleh laba
Tugasnya :
Bertanggung jawab dalam memproleh muatan dan mengatur pengoperasian kapal termasuk kemana / rute mana kapal harus dioperasikan ,tentu dengan harapan memperoleh pendapatan hasil usaha sebesar mungkin dan sebaliknya dengan biaya seefisien mungkin.

3.UKURAN KEBERHASILAN DARI BIDANG ARMADA
Jawab.:
a. Off hire/kapal mogok/tidak dapat dioperasikan sedikit mungkin kecuali kapal
    Docking atau perawatan yg jadwalnya sudah disetujui bidang operasi.
b. Kinerja kapl baik: kecepatan normal,bongkar muat cepat,off hire kecil.
c. Selalu diperiksa dan selalu diketahui kondisinya.
d. Realisasi tidak terlalu jauh meleset dari rencana/anggaran.
e. Memuaskan dalam hal pelayanan kepada pengguna jasa angkutan.
f.  Perawatan kapal baik dan biaya operasi kecil.
g. Penggantian crew ekonomis dan crew cukup ahli/mampu/terampil.
h. Suku cadang terkontrol.
i.  Mengetahui pasti kapan kapal perlu dirawat.

4.TUJUAN / MANFAAT PERAWATAN
Jawab.:
1. Untuk memperoleh pengoperasian kapal yang teratur/lancar dan meningkatkan keselamatan awak kapal dan peralatannya.
2. Untuk membantu para perwira menyiapkan perencanaan yang lebih mencapai sasaran yang telah ditentukan oleh manajer operasi.
3. Untuk mengatur biaya perawatan yang paling efisien dengan memperhatikan jenis pekerjaan yg paling mahal dan waktu yg paling lama.
4. Untuk melaksanakan pekerjaan secara sistematis dan ekonomis.
5. Untuk menjamin kesinambungan pekerjaan perawatan dengan mengetahui apa yang sudah /belum dikerjakan.
6. Untuk memberikan informasi yg dibutuhkan bagi keperluan diklat.
7. Dengan sistem yg baku maka siapapun awak kapalnya tidak menjadi masalah walaupun beberapa kali mengalami perubahan/mutasi.
8. Sebagai informasi umpan balik yg akurat bagi kantor pusat dalam meningkatkan pelayanan,perancangan kapal dsb.
9. Untuk fasilitas kearsipan dan perencanaan perawatan.
10. Melalui perawatan,umur ekonomis kapal bertambah dan harga/nilai jual kapal bekas meningkat.

5.GAMBARKAN DAN CERITAKAN HUB.KONDISI UMUM DAN PERAWATAN KAPAL.
Jawab.:



Misalkan untuk kapal kapal tua lebih banyak perbaikan daripada perawatan.Kondisi kapal semakin tua tentu semakin merosot sesuai diagram ,kecuali bila ditengah perjalanan waktu ada rehabilitasi kondisi dapat meningkat lagi.Sebaliknya semakin tua usia kapal maka biaya perawatan/perbaikan kapal juga semakin meningkat.

Berlangganan Untuk Mendapatkan Artikel Terbaru:

0 Komentar Untuk "MANAJEMEN KESELAMATAN PELAYARAN"

Posting Komentar